RESPON ISU AKTUAL KETUA MPR RI BAMBANG SOESATYO KAMIS 18 APRIL 2024
1. Masih ditemukan distributor pupuk yang mempersulit petani dalam mendapatkan pupuk bersubsidi. Respon Ketua MPR RI:
A. Meminta pemerintah, dalam hal ini Kementerian Pertanian/Kementan, untuk melakukan investigasi kebenaran adanya distributor pupuk yang mempersulit petani, jika terbukti benar maka MPR mengusulkan untuk mencabut izin distributor pupuk yang mempersulit petani tersebut, terutama untuk mendapatkan pupuk bersubsidi. Termasuk kepada distributor pupuk yang melakukan penyelewengan atau menjual pupuk bersubsidi dengan harga tinggi.
B. Meminta pemerintah, dalam hal ini Kementan, meningkatkan pengawasan terhadap pendistribusian pupuk bersubsidi dengan membentuk Tim Kerja, agar tidak dengan mudah dimanfaatkan atau dimanipulasi oleh oknum tertentu, mengingat pemerintah melakukan berbagai upaya agar para petani bisa dengan mudah memperoleh pupuk bersubsidi.
C. Meminta pemerintah, dalam hal ini Kementan, mengatur skema pendistribusian pupuk bersubsidi, dengan melibatkan koperasi petani atau kelompok tani dan melakukan pendataan secara komprehensif, dan memastikan menyederhanakan aturan bagi petani saat membeli pupuk bersubsidi.
D. Meminta pemerintah, dalam hal ini Kementan, meminimalisir celah dilakukannya manipulasi pada tingkat distributor pupuk bersubsidi, serta mengupayakan berbagai upaya preventif lainnya untuk mencegah penyalahgunaan pupuk bersubsidi, agar pupuk bersubsidi dipastikan sampai dan digunakan tepat sasaran.
2. Kementerian Luar Negeri atau Kemenlu Cina melakukan pertemuan dengan Kemenlu Indonesia dalam rangka membahas soal situasi di Timur Tengah yang memanas. Respon Ketua MPR RI:
A. Menegaskan bahwa Indonesia tetap mendukung kemerdekaan Palestina, sesuai dengan politik luar negeri yang dianut Indonesia, termasuk mendukung keanggotaan penuh Palestina di Perserikatan Bangsa-Bangsa/PBB, dan mendesak seluruh anggota Dewan Keamanan PBB untuk mengeluarkan resolusi konflik di Jalur Gaza, dan mengimbau negara Asean untuk ikut menurunkan tensi konflik di Timur Tengah, serta tetap menyerukan gencatan senjata di Gaza, Palestina.
B. Mendorong pemerintah terus mengupayakan penyelesaian dan perdamaian Palestina secara adil melalui two-state solution, mengingat stabilitas di Timur Tengah tidak akan terwujud tanpa penyelesaian isu Palestina secara menyeluruh.
C. Menyampaikan di forum internasional mengenai sikap Indonesia terhadap konflik yang terjadi di timur tengah, bahwa Indonesia turut serta dalam pencapaian perdamaian di seluruh dunia, dan menghormati hak kemerdekaan suatu bangsa, guna mewujudkan kawasan yang stabil dan damai terutama di kawasan Timur Tengah.
D. Meminta pemerintah melakukan pertemuan dan pembicaraan baik secara bilateral maupun multilateral dengan negara-negara sahabat guna menyampaikan kebijakan-kebijakan untuk mengatasi krisis ekonomi global sebagai akibat dari kondisi yang tengah memanas saat ini di Timur Tengah.
3. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) mengatakan erupsi Gunung Ruang, Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara (Sulut) kini statusnya menjadi level IV atau awas. Diketahui ratusan warga sudah mengungsi akibat erupsi ini. Respon Ketua MPR RI:
A. Meminta Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), serta Tim SAR, bersama pemerintah daerah setempat untuk segera menetapkan batas aman dari dampak erupsi Gunung Ruang tersebut, guna memastikan agar warga yang berada di radius bahaya abu vulkanik untuk mengungsi/ dievakuasi menuju ke tempat yang lebih aman.
B. Meminta pemerintah melalui Kementerian Sosial dan pemda setempat untuk segera memberikan bantuan yang dibutuhkan warga pengungsi seperti mendirikan dapur umum dan bantuan tenda untuk tempat penampungan/shelter pengungsi, termasuk kebutuhan bayi, dan meminta Dinas kesehatan daerah untuk menyiapkan posko kesehatan, serta Dinas PUPR untuk menyiapkan fasilitas umum, air bersih dan sanitasi untuk para pengungsi.
C. Meminta PVMBG untuk mengupdate informasi perkembangan Gunung Ruang yang berstatus awas secara berkala kepada masyarakat, agar tim gabungan antara BPBD dan SAR serta relawan dapat mengantisipasi kemungkinan yang akan terjadi dan menyiapkan langkah yang tepat untuk para pengungsi. Mengingat erupsi gunung ruang ini disebut berpotensi tsunami yang dapat disebabkan oleh runtuhan tubuh gunung ke laut.
D. Meminta pemerintah dalam hal ini Kemensos melalui Dinas Sodial daerah untuk mengkoordinir bantuan yang dibutuhkan pengungsi, baik berupa obat-obatan, pakaian, makanan maupun kebutuhan lainnya yang diperlukan.
4. Berdasarkan peringatan dini yang disampaikan dan dimuat dalam situs BMKG (18/04), kondisi cuaca diperkirakan akan terjadi turun hujan badai di sejumlah titik di Provinsi Aceh, Sumatra Barat, Riau, Kepulauan Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Jawa Barat, dan DKI Jakarta. Respon Ketua MPR RI:*
A. Meminta BMKG terus memonitor dan mengupdate informasi kondisi cuaca agar institusi terkait seperti BNPB, BPBD, dan Tim Relawan mempersiapkan baik peralatan maupun SDM yang siap menghadapi kemungkinan terburuk dari kondisi cuaca. Disamping mengingatkan pemerintah daerah provinsi yang diperkirakan akan turun hujan badai tersebut, untuk bersiap diri dalam menghadapi kemungkinan bencana yang akan terjadi, serta menyusun langkah mitigasi dan antisipasi dalam menghadapi dampak dari potensi hujan badai yang akan terjadi.
B. Meminta BNPB, BPBD dan Tim Relawan serta pemda setempat bekerjasama untuk menyiapkan jalur evakuasi sebagai salah satu langkah antisipasi terjadinya bencana, khususnya di titik-titik yang rawan dampak hujan badai di 10 provinsi tersebut. Sekaligus mengedukasi masyarakat setempat apabila terjadi bencana akibat hujan badai, bagaimana melakukan tindakan penyelamatan bagi diri sendiri dan memberikan pertolongan kepada orang lain. sehingga masyarakat memahami langkah apa yang harus dilakukan apabila terjadi bencana.
C. Meminta pemerintah pusat, pemerintah daerah mempersiapkan bantuan sosial bagi masyarakat terdampak dan BNPB agar segera mempersiapkan jajarannya untuk melaksanakan evakuasi baik terhadap korban banjir ataupun korban longsor sebagai akibat terjadinya hujan badai tersebut. MPR mengharapkan pemda setempat agar memperbaiki tata kelola pembangunan lingkungan, termasuk membenahi lokasi pemukiman warga utamanya yang tinggal di wilayah rawan banjir ataupun tanah longsor, sehingga ke depannya diharapkan wilayah/daerah yang masuk kategori rawan bencana sudah lebih siap dalam menghadapi potensi cuaca ekstrem hingga bencana.
D. Meminta kesiagaan BNPB dan BPBD di sejumlah titik di 10 provinsi tersebut, dalam memberikan pertolongan dan evakuasi warga apabila terjadi dampak negatif yang ditimbulkan dari hujan badai yang diperkirakan oleh BMKG tersebut.
E. Mendorong pemda setempat agar mengimbau masyarakat untuk mewaspadai adanya potensi hujan badai yang dapat terjadi sewaktu-waktu, sebagaimana disampaikan oleh BMKG, khususnya hingga 21 April mendatang yang diprediksi dapat menyebabkan kemunculan bencana hidrometeorologi.
Terima Kasih.